Stop Dreaming Start Action, Manchester United! Berhentilah Bermimpi, Mulai Bertindak! Terapkan kalimat ini dalam diri kalian masing-masing. Pasti sukses...
Dalam setiap pertandingan, kata "gagal" dalam meraih kemenangan pasti ada. Namun, kegagalan itu jangan dijadikan sebagai suatu beban. Oleh karena itu, ambil suatu tindakan yang tepat untuk menghindari kegagalan tersebut.
Setiap manusia, pasti memiliki sebuah impian. Tapi apakah impian tersebut bisa tercapai hanya dengan bermimpi/berangan-angan (dreaming) tanpa suatu tindakan (action)? Saya rasa tidak akan bisa tercapai.
Seperti yang tertulis dalam artikel mas Joko Susilo yang berjudul "Harga Sebuah Kesuksesan", mengatakan bahwa harga sebuah kesuksesan ditentukan oleh tiga faktor utama, yaitu keberanian bermimpi, merencanakan apa yang kita impikan, serta kesungguhan dan kegigihan dalam bertindak (ACTION).
Namun, dalam bertindak (ACTION), jalan yang kita lewati tidak semulus jalan tol. Kadang-kadang ada hambatan, rintangan, mulai dari yang kecil sampai besar. Tapi, apakah hanya karena itu kita akan berhenti dan menyerah untuk tidak lagi ACTION?
Manchester United sudah melakukan tindakan Stop Dreaming Start Action ketika bertanding melawan Wigan Athletic kemarin. Mereka mampu bangkit dari kekalahan setelah dikalahkan oleh Burnley 1-0. Itulah bukti dari suatu ACTION yang tepat.
Ketika saya mendengarkan berita mengenai kekalahan Manchester United melawan Burnley, saya sih bersikap wajar-wajar saja. Ingat kawan, tidak selamanya tim kuat selalu berada di atas. Kadang mereka juga bisa terjatuh, seperti kata pepatah "Sepandai-pandainya Tupai Melompat, Pasti Akan Jatuh Juga".
Berjuang untuk mencapai kemenangan tidaklah mudah. Hal itu tergantung dari cara seseorang mengatasi segala kesulitan itu. Dia mampu atau tidak untuk bangun dan bangkit kembali dari kegagalannya.
Ingat MU, kalian ini termasuk salah satu tim kuat di dunia sepak bola. Jangan hal ini membuat kalian terlena karena kebesaran dan kesuksesan kalian selama ini. Tetap fokus pada tindakan (ACTION).
Tanggal 29 Agustus 2009 nanti, kalian akan menghadapi Arsenal. Arsenal juga termasuk tim kuat di dunia. Kalian jangan menganggap bahwa Arsenal adalah tim yang hanya terdiri dari sekumpulan anak-anak. Lihat saja Arsenal dalam beberapa pertandingan terakhir, mereka selalu menang dengan skor yang telak.
Kembali pada kalimat Stop Dreaming Start Action. Jangan terlalu berangan-angan bahwa kalian pasti menang. "Tindakan" yang paling penting. Tidak boleh sombong dulu karena akan menyebabkan kehancuran. Hancur berarti kalah.
Di akhir kata, saya ingin mengatakan bahwa sebenarnya nasib kita ditentukan oleh kita sendiri. Orang yang sudah berusaha keras dalam hidupnya (tentunya berawal dari suatu ACTION), dia pasti akan sukses. Dan apabila seseorang hanya bermimpi (dreaming) dan tidak mengambil suatu tindakan (Action), bersiap-siaplah menghadapi kehancuran. Jadi, Stop Dreaming Start Action.
makasih infonya sob sukses selalu untukmu ya..!!!
ReplyDeletekalo tanpa cr7, jadi semenarik apa permainan MU?
ReplyDeleteMU ikutan Kontes SEO.. semoga sukses boz..
ReplyDeleteBotanix
visit, strengthen brotherhood
ReplyDeletemakasii kunjungannya ..
ReplyDeleteole ole nya mana ? :)
Wahh MU mania toh...
ReplyDeletesemangat tuk MU..
He...he...
MU.. oh MU... aq suka c,, tapi aq fans Inter.. gpp kan gabung.. hidup MU.. eh Inter juga.. xixixi...
ReplyDeleteblognya bagus.. contentnya juga seru.. viva MU
ReplyDeletebener banget! START ACTION!
ReplyDeletewkwkwk.. kalau sy dari dulu tetap untuk sang profesor..heueuehue
ReplyDeleteBagus sob, saran blognya dikasih readmore.
ReplyDeletedan terapkan ini : http://hermanbagus.blogspot.com/2012/08/masalah-dalam-penerapan-membatasi_2.html